Tuesday, November 11, 2014

ERNEST RUTHERFORD (1871-1937)

Ernest Rutherford atau lebih dikenal dengan nama Rutherford merupakan seorang ahli fisika nuklir yang berasal dari Inggris. Tokoh ternama ini telah berhasil menemukan ilmu radioaktivitas, transmutasi atom pada tahun 1902, teori struktur atom pada tahun 1911, penemu sinar alfa, beta, dan proton, serta penemu unsur buatan pertama di dunia pada tahun 1919. Selain itu bapak fisika nuklir ini pernah memenangkan hadiah nobel pada tahun 1908 untuk bidang kimia, mendapat gelar bangsawan pada tahun 1914 mendapat hadiah Order of Merit pada tahun 1921, medali Copley pada tahun 1922. Medali Copley dikenal sebagai hadiah tertinggi. Beliau juga pernah menyandang MA, menjadi direktur laboratorium, guru besar, pengarang terhadap 80 karya tulis, dan president royal society (Lembaga Ilmu Pengetahuan Inggris) untuk ilmuwan yang paling berprestasi pada tahun 1920 beliau pernah meramalkan akan adanya neutron, isotope hydrogen, dan helium.
Walaupun dari keluarga yang kurang mampu, namun Rutherford sangat cerdas dan rajin belajar. Sampai pada akhirnya beliau mendapatkan beasiswa dari Nelson College ketika usianya 16 tahun. Di sana beliau termasuk sebagai siswa yang berprestasi dan menjadi juara kelas (Di bidang bahasa, matematika, dan sejarah), pandai mengerjakan pekerjaan kasar, dan pandai bermain sepak bola. Karena itulah beliau mendapatkan beasiswa lagi dari Canterbury College sampai mendapat gelar BA pada tahun 1982 dan MA pada tahun 1983. Di sana beliau menjadi juara kelas di bidang kimia dan matematika.

Kemudian beliau mencoba menjadi seorang guru honorer untuk memenuhi kebutuhannya sehari-hari. Setelah itu beliau membuat sebuah karya tulis, dan hal tersebut membuat beliau mendapatkan beasiswa dari Universitas Cambridge yang terletak di Inggris. Ketika usianya telah mencapai 24 tahun atau lebih tepatnya pada tahun 1895, beliau pindah ke Inggris. Di sana beliau banyak mendapatkan pengalaman-pengalaman yang menarik sampai akhirnya berhasil menemukan ilmu radioaktivitas, transmutasi atom, dan penemuan-penemuan lainnya, sampai akhirnya mendapatkan medali Copley.                                                 

No comments:

Post a Comment